Sekilas Info

Anggota Kodim 0117/Aceh Tamiang Laksanakan Shalat Ghaib Atas Meninggalnya Warga Masyarakat Yang Diduga Terpapar Covid-19

0787fe1f-f17c-44fe-bf31-6d7d7f7edd32

ACEH TAMIANG,MEDIA CENTER DIM 0117/ATAM- Anggota Kodim 0117/Aceh Tamiang laksanakan Shalat Ghaib yang dipimpin oleh Serka Joko atas meninggalnya 1 (satu) Orang warga masyarakat di wilayah Kecamatan Tamiang Hulu Kabupaten Aceh Tamiang yang dimakamkan secara Protkes di Desa. Kaloy, Kecamatan. Tamiang Hulu, bertempat di Mushallah Makodim 0117/Atam Jln. Lintas Medan-Banda Aceh, Desa. Sungai Liput, Kecamatan. Kejuruan Muda, Kabupaten. Aceh Tamiang. Senin (31/05/2021).

Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita menyampaikan duka yang mendalam atas Korban meninggal Covid-19 di wilayah Kabupaten Aceh Tamiang. dan shalat ghaib yang kita lakukan menindak lanjuti himbauan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengimbau umat Islam menggelar sholat ghaib bagi muslim yang meninggal dunia karena virus corona atau COVID-19," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan ibadah dilakukan seiring dengan belum terkendalinya penyebaran covid-19 dan bertambahnya jumlah korban infeksi virus corona. Dengan beribadah diharapkan Allah SWT memberi ridho, kemudahan mengendalikan kasus infeksi, dan perlindungan terhadap virus corona.

"Sedangkan Pengurusan jenazah (tajhiz janazah) terpapar COVID-19, terutama dalam memandikan dan mengkafani harus dilakukan sesuai protokol medis dan dilakukan oleh pihak yang berwenang, dengan tetap memperhatikan ketentuan syariat. Sedangkan untuk menshalatkan dan menguburkannya dilakukan sebagaimana biasa dengan tetap menjaga agar tidak terpapar COVID-19 ," ujarnya.

Ia juga mendoakan bagi yang telah wafat, semoga Allah SWT menerima seluruh amalannya dan mudahkan jalan menuju surga Dan sedangkan yang di tinggalkan di beri ketabahan. Sekali lagi kami dari keluarga besar kodim 0117/Aceh Tamiang mengucapakan belasungkawa kepada Korban meninggal Covid-19. Dan semoga Virus ini sepat berlalu," ungkapnya.

Semoga Covid-19, cepat berakhir dan diharakan kepada seluruh Prajurit Makodim 0117/Atam agar setiap melakukan Aktivitas maupun berhadapan dengan warga masyarakat dilapangan harus tetap dilakukan sesuai protokol Kesehatan agar tetap menjaga agar tidak terpapar Covid-19," tendasnya.

Komentar

Loading...