Sekilas Info

Kodim 0119/BM Beri Santunan Kepada Mitra Karib

Oleh
358db0ac-baaf-439f-bfcd-f5bb224fb7aa

Redelong - Kodim 0119/BM memberikan santunan kepada keluarga Almarhum Maddin Kadri (Mandala) Ketua Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) dan juga wartawan lokal Lintas Gayo di kediaman almarhum Desa Jongok Raya. Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah. Kamis 04/02/2021

Komandan Kodim 0119/BM Letkol Inf Valyan Tatyunis melalui Kepala Staf Kodim Mayor Inf M. Indra Syahputra mengatakan, Santunan ini adalah tanda bukti tali asih satuan kepada keluarga mitra karib kodim yang telah kembali ke pangkuan yang maha kuasa, Dengan bertujuan tidak memutuskan tali persaudaraan.

Personel penerangan kodim ( Pendim ) Serka Iwan Sejahtera, Serda Irwan ija Putra dan Serda Iqrammunanda menuju kediaman Almarhum Maddin Kadri yang sering di sapa bg Mandala.

“Disamping sedikit membantu, kami berharap dengan tali asih ini dapat senantiasa menyambung silaturahmi, kepada Keluarga Besar Tni” ungkap Kasdim

Jangan dilihat nilainya namun niat dan kepedulian kami terhadap keluarga Almarhum, Semoga almarhum mendapatkan tempat yang layak disisi Allah SWT” Imbuhnya.

Dengan kegiatan ini Satuan Kodim 0119/BM berharap apa yang dilakukan bisa menyambung silaturahmi, dan meringankan beban keluarga almarhum.

Selama masa hidup almarhum dikenal baik, humble, juga banyak memberikan kontribusi kepada Kodim bahkan masyarakat Khusus nya Bener Meriah, baik secara pengalaman maupun secara ilmu. kenang Kasdim

Sementara anak kandung
almarhum Alamsyah Ariga mengucapkan terima kasih banyak kepada keluarga besar Kodim 0119/BM atas tali asih dan jalinan silaturahmi selama ini.

Kami dari pihak keluaga membuka pintu selebar lebarnya kepada kodim dalam menjalin silaturahmi, semoga apa yang telah diberikan menjadi ladang pahala, juga kodim 0119/BM semakin solid dan profesional dalam menjalankan tugasnya. tutup Alamsyah

Komentar

Loading...