Sekilas Info

Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Padang Tiji Dampingi Petani

Oleh
123143442_663976227599606_8082802046399974620_n

Pidie - Wujudkan Ketahanan Pangan nasional Babinsa Koramil 02/Padang Tiji Kodim 0102/Pidie Kopda Jumadika Melaksanakan Pendampingan ketahanan pangan pengecekan hama tanaman cabe Panen cabe milik Abdullah Bakar seluas 0,5ha salah satu kelompok Tani Belang Cot di Desa Keutapang Tanjong Kecamatan Padang Tiji Kabupaten Pidie, Senin (02/11/2020).

Kegiatan pendampingan pertanian sudah menjadi bagian tugas para anggota Babinsa, sebagai salah satu wujud pemberdayaan wilayah bidang pertanian. Guna menjaga kelangsungan ketahanan pangan daerah menuju ketahanan pangan nasional.

Babinsa Koramil 02/Padang Tiji Kopda Jumadika mengatakan untuk mencapai swasembada pangan perlu usaha yang maksimal dan kerja sama antara Babinsa dengan petani, salah satunya melaksanakan pengecekan hama penggangu tanaman cabe secara teratur dan terjadwal sehingga pertumbuhan tetap terjaga," ucapnya.

Pendampingan yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk memberikan motivasi kepada petani agar tetap semangat, dengan perawatan yang optimal mendapatkan hasil yang maksimal dan tanaman cabe akan tumbuh subur.

Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab selaku Babinsa, untuk membantu dan mendampingi masyarakat petani mulai penyiapan lahan, penyemaian bibit, monitoring perkembangan tanaman hingga panen. Di samping itu Babinsa dituntut agar mengetahui keluh kesah petani dan pola tanam sesuai dengan prosedur demi hasil yang maksimal," tegasnya.

Komentar

Loading...